Foto: cookpad
Resep Ayam Oblok Andaliman
Ayam Oblok Andaliman adalah hidangan khas Batak yang kaya akan cita rasa pedas, gurih, dan aroma khas dari andaliman—merica khas Sumatera Utara yang memberikan sensasi 'nagih'. Dengan kuah santan yang kental dan bumbu rempah yang melimpah, hidangan ini cocok disajikan hangat bersama nasi putih atau nasi liwet. Yuk, ikuti resep autentik ini untuk menikmati kelezatan Ayam Oblok yang menggugah selera!
Bahan-bahan
100 gram cabai kecil
100 gram cabai merah keriting
10 butir cabai merah
6 butir bawang putih
1 sdt lada
1 sdt ketumbar (sangrai)
5 butir kemiri (sangrai)
3 cm kunyit (sangrai)
2 cm jahe (keprak)
2 cm lengkuas (keprak)
2 lembar daun salam
2 lembar daun jeruk
2 batang serai (keprak)
1 sdm air asam jawa
sejumput Andaliman
secukupnya garam
minyak untuk tumis bumbu
Cara Membuat
1. Bersihkan ayam yg sudah dipotong-potong, buang kulit kaki cuci bersih rempeloh dengan air panas
2. Haluskan semua bumbu kecuali serai, lengkuas, daun salam, dan daun jeruk
3. Haluskan andaliman secara terpisah
4. Setelah bumbu halus, panaskan minyak goreng. masukkan bumbu yg sudah dihaluskan, di lanjut masukkan serai, lengkuas, daun jeruk, daun salam dan andaliman. setelah bumbu harum dan masak maka masukkan ayam, gongseng sampai bumbu tercampur, setelah itu masukkan air 2 gelas. masukkan garam dan air asam jawa. tes rasa dan kematengan ayam. angkat dan sajikan.
