Foto: cookpad
Resep Ayam Pinadar Andaliman
Ayam Pinadar adalah salah satu hidangan khas Batak yang kaya akan cita rasa dan rempah. Dengan menggunakan bahan utama andaliman, atau yang dikenal sebagai "merica Batak," hidangan ini menawarkan sensasi pedas dan aroma yang menggugah selera. Ayam Pinadar sering disajikan dalam acara adat atau keluarga besar, menjadikannya simbol kebersamaan dan kekayaan kuliner Batak. Yuk, ikuti resep ini untuk membuat Ayam Pinadar yang autentik dan lezat di rumah!
Bahan
1 ekor ayam
1 buah jeruk nipis
1 sdt garam
1 sdt merica bubuk
1 buah kelapa parut
Secukupnya minyak goreng
Bahan Bumbu
8 siung bawang merah
6 siung bawang putih
1 sdm andaliman
80 gram lengkuas
1/2 ibu jari jahe
1 jari kunyit
2 batang serai
4 lembar daun jeruk
2 lembar daun salam
8 buah cabai rawit hijau
6 buah cabai hijau keriting
15 butir kemiri
2 sdm ketumbar
Cara Membuat
1. Siapkan daging ayam, potong sesuai selera, untuk ayam bisa pakai ayam kampung atau ayam negeri. Cuci bersih ayam yang sudah dipotong, kemudian bumbui dengan garam merica dan air jeruk nipis. Kemudian diamkan atau marinasi selama 20 menit. Kemudian panaskan teflon beri secukupnya minyak lalu panggang ayam sampai berubah warna.
2. Angkat dan sisihkan ayam yang sudah dipanggang. Lalu siapkan bahan bumbu. Lalu sangrai kemiri dan ketumbar sampai berubah warna.
3. Kemudian haluskan atau blender semua bahan bumbu kecuali serai, daun jeruk dan daun salam. Kemudian sisihkan. Lalu Siapkan kelapa parut yang sudah disangrai.
4. Uleg sampai kelapa sangrai mengelurkan minyak. Kemudian sisihkan. Kemudian panaskan secukupnya minyak, lalu tumis bumbu yang sudah di blender, tambahkan serai daun jeruk dan daun salam. Tumis sampai bumbu harum.
5. Setelah bumbu harum masukan ayam yang sudah dipanggang tadi. Aduk dan masak sampai ayam empuk dan bumbu meresap, gunakan api kecil agar matang sempurna. Lalu tambahkan kelapa sangrai yang sudah diuleg. Aduk hingga tercampur rata.
6. Koreksi rasa, bisa ditambah garam, merica dan kaldu bubuk sesuai selera. Jika dirasa cukup matikan api. Angkat dan taruh dalam wadah, kemudian sajikan.
