Resep Gulai Ayam Andaliman Resep Gulai Ayam Andaliman

Foto: cookpad

  • RAA
  • Minggu, 09 Maret 2025 - 17:20 WIB

Resep Gulai Ayam Andaliman


Gulai ayam adalah salah satu hidangan khas Indonesia yang kaya akan rempah dan cita rasa gurih. Namun, kali ini kami menghadirkan variasi yang unik dan menggugah selera, yaitu Gulai Ayam Andaliman. Dengan tambahan andaliman, rempah khas Batak,  gulai ayam ini memiliki sensasi rasa segar dan sedikit pedas yang khas.

Perpaduan bumbu rempah yang harum dengan pedas getirnya andaliman menjadikan hidangan ini istimewa dan berbeda dari gulai ayam biasa. Yuk, ikuti resepnya untuk menciptakan gulai ayam yang lezat dan beraroma menggoda!


Bahan
4 sdm andaliman
1 ekor ayam kampung ukuran 1,3-1,5 kg
1 liter santan encer
1/2 liter santan kental
3 sdm kelapa sangrai yang sudah dihaluskan
50 gr cabai merah keriting
50 gr cabai rawit
10 butir bawang merah
5 butir bawang putih
2 ruas jari jahe
1 ruas jari kunyit
2 ruas jari lengkuas
2 batang sereh ambil putihnya
3 lembar daun jeruk purut
1 sdm ketumbar sangrai lalu dihaluskan
1 buah jeruk nipis
5 sdm minyak goreng untuk menumis bumbu
secukupnya garam

Cara Membuat
1. Bakar lebih dulu ayam untuk menghilangkan bulu halus di kulitnya kemudian potong potong lalu cuci dan beri air jeruk nipis

2. Haluskan semua bumbu kecuali daun jeruk purut

3. Tumis bumbu sampai harum kemudian daun jeruk purut lalu masukkan ayam aduk tutup sebentar.

4. Masukkan santan encer tambahkan garam dan tunggu sampai santan tinggal setengah kemudian masukkan santan kental.

5. Kecilkan api dan biarkan sampai santan berminyak. Kemudian masukkan kelapa sangrai.

6. Aduk-aduk sampai benar benar tanak dengan api kecil. Setelah 10 menit matikan api.