Foto: detik
Resep Kopi Telur Khas Minang
Kopi telur, atau yang lebih dikenal dengan nama kopi talua, adalah minuman khas Minang yang sudah ada sejak zaman dahulu. Konon katanya, minuman ini pertama kali dibuat oleh seorang pedagang kopi yang kehabisan susu. Dari percobaan yang tidak disengaja, lahirlah minuman unik yang kini menjadi kebanggaan masyarakat Minang.
Bahan
1 butir kuning telur
2 sdm gula pasir
1 sdt kopi
175 ml air
1 sdm kental manis
3 tetes jeruk nipis
Cara Membuat
1. Ambil kuning telurnya, buang bagian yang kental menempel di kuning telur, jika ini masuk kopi telurnya kurang enak
2. Masukkan gula dan kopi, aduk hingga mengembang, boleh pakai lidi atau mixer.
3. Didihkan air, seduh telur dan masukkan kental manis.
4. Tambahkan jeruk nipis 2 atau 3 tetes. Sajikan
