Foto: ef
Resep No Bake Chocolate Biscuit
No bake chocolate biscuit sangat cocok dijadikan camilan sore hari atau hidangan penutup yang sederhana namun mengesankan. Cocok disajikan saat berkumpul bersama keluarga atau teman.
Bahan:
Biskuit Marrie (200 gr)
Bubuk cokelat (2 sdm)
Susu kental (230 ml)
Cokelat (100 gr)
Air
Langkah - langkah:
1. Hancurkan biskuit Marrie, masukkan dalam wadah
2. Masukkan bubuk cokelat dan aduk sampai rata
3. Tambahkan susu kental dan aduk sampai tercampur rata
4. Setelah semua bahan sudah tercampur, anda bisa langsung membentuknya menjadi bola-bola cokelat
5. Jika sudah, letakkan di piring ya
6. Sekarang waktunya untuk lelehkan cokelat dengan panaskan air di dalam panci dan taruh mangkuk cokelat di atasnya
7. Setelah lumer, celupkan bola-bola cokelat ke dalam lelehan cokelat dan lapisi dengan baik
8. Letakkan di atas butter paper sebagai alasnya
9. Dinginkan cokelat selama 15-20 menit
