Foto: cookpad
Resep Seblak Ceker Andaliman
Seblak, siapa yang tidak kenal dengan makanan yang satu ini? Makanan khas Sunda yang memiliki cita rasa pedas dan gurih ini telah menjadi favorit banyak orang. Dengan balutan rempah kencur dan sensasi gurih pedas, seblak mampu menggugah selera dan membuat lidah bergoyang.
Meskipun tak ada catatan pasti tentang kapan seblak pertama kali ditemukan, makanan ini telah menjadi bagian tak terpisahkan dari kuliner khas Bandung. Terdapat berbagai teori mengenai asal-usulnya, namun satu hal yang pasti, seblak telah menjadi warisan kuliner yang diterima dengan antusias oleh banyak orang.
Seblak bukan hanya sekadar makanan, tetapi juga simbol kreativitas kuliner masyarakat Sunda. Dari penggunaan bahan baku tapioka yang beragam, seperti cireng, cilok, cimol, hingga cibay, terbukti bahwa seblak adalah hasil eksplorasi inovatif terhadap makanan. Seblak berhasil menyatukan berbagai cita rasa dalam satu hidangan yang memanjakan lidah.
Berikut resep seblak dengan andaliman, merica khas Batak
Bahan-bahan
5 ceker ayam
2 daun jeruk
Garam
Kaldu
secukupnya Kerupuk kering
secukupnya Daun bawang seledri
secukupnya Jeruk limau
secukupnya Minyak goreng
Sejumput andaliman (halus) atau boleh di mix sama bumbu halus
1 butir telur
secukupnya Air
secukupnya Lada bubuk
Bumbu halus
Cabe sesuai selera (aq kasi 7-8)
1 siung bawang putih
1/2 kemiri
Secukupnya kencur
Toping
Mie kuning atau mihun
Bawang goreng
Cara Membuat
1. Panaskan minyak, orak arik telur, masukkan bumbu halus.
2. Tambahkan air, setelah mendidih masukkan kerupuk. Beri garam, andaliman, kaldu, dan lada bubuk secukupnya. Masak hingga kerupuk lembut.
3. Masukkan ceker, sebelum diangkat tambahkan toping mie.
4. Sajikan dengan bawang goreng.

Mari bergabung berkontribusi kepada para petani lokal Indonesia dengan menjadi reseller produk-produk Timurasa Indonesia selama Agustus dengan HANYA 1 juta akan akan mendapatkan diskon langsung 20%. Klik timurasa.com atau login ke Instagram @timurasaindonesia
