Foto / Ilustrasi: Timurasa Indonesia / Rocky
Resep Otak Sapi Andaliman
Dunia mungkin sudah tidak asing dengan kimchi, wasabi, dan berbagai makanan khas lainnya. Indonesia memiliki berbagai macam makanan dan minuman khas yang seharusnya juga tidak kalah dengan makanan-makanan negara lain yang sudah mendunia. Salah satu bahan masakan yang memiliki potensi besar adalah andaliman dari Batak. Andaliman dapat dikatakan belum mencapai potensi terbaiknya untuk dikenal ke seluruh dunia. Padahal, andaliman memiliki berbagai macam fungsi untuk masakan dan juga fungsi unik lain seperti mengawetkan makanan, serta anti oksidan yang dapat meningkatkan imunitas.
Anda mungkin lebih sering mendengar gulai otak atau otak goreng sebagai ide untuk mengolah otak sapi. Namun, tahukah anda bahwa andaliman juga dapat anda gunakan untuk mengolah bahan makanan ini. Andaliman dapat memberikan rasa yang unik dan menghilangkan aroma amis pada otak sapi. Berikut resepnya:
Bahan-bahan
1 buah otak sapi potong menjadi 8
500 cc air
Bumbu:
1/2 buah Bawang bombai, iris tipis
6 buah bawang putih, iris tipis
5 buah bawang merah iris tipis
2 tangkai andaliman/Sezchuan peper
1 buah tomat masak
6 buah cabai rawit, iris halus atau kalau suka kepedasan lebih bisa ditambah jumlahnya
1 ruas jahe, cincang halus
1 sdm saus tiram
2 sdm kecap asin
1 sdm kecap manis
Cara Membuat:
1. Tumis semua bumbu hingga harum. masukkan saus tiram.
2. Tuang air, tunggu hingga mendidih. masukkan otak sapi yang telah dipotong potong.
3. Masukkan saus tiram, kecap asin dan kecap manis.
4. Tunggu hingga bumbu meresap dan air menyusut sebagian.
5. Koreksi rasa. Angkat dan sajikan.

Kini telah hadir cemilan terbaru dari Timurasa, tersedia dalam berbagai varian asin dan manis yang membuat pengalaman ngemil seru semakin lengkap. Produk-produk Timurasa Indonesia, tersedia di Food Hall Plaza Senayan & Senayan City dan Alun-Alun Indonesia Grand Indonesia . Tersedia pula di marketplace kesayangan anda.
Klik link berikut:
