Foto: kompas
Resep Ikan Patin Goreng Lezat
Ikan patin merupakan jenis ikan yang bisa diolah menjadi berbagai hidangan lezat, salah satunya adalah dengan digoreng.
Berikut ini resepnya :
Bahan
500 gram ikan patin potong ukuran sedang dan cukup gunakan bagian badan ikan patin
1 buah jeruk nipis, peras ambil airnya
Minyak goreng secukupnya
Bumbu Halus Untuk Rendaman
5 siung bawang putih
1 ruas kunyit
1 sendok makan ketumbar
1 sendok teh garam
Cara Membuat
1. Cuci bersih ikan patin yang sudah dipotong tadi.
2. Lalu lumuri ikan patin dengan air perasan jeruk nipis sampai merata. Diamkan ikan selama 10 menit agar lendir dan bau amisnya hilang kemudian cuci bersih lagi.
3. Haluskan bumbu halus kemudian lumuri ke potongan ikan patin tadi sampai merata. Diamkan selama 15 menit agar bumbu meresap sempurna.
4. Kemudian panaskan banyak minyak goreng dalam wajan untuk menggoreng.
5. Setelah 15 menit, goreng ikan patin sampai garing dan matang berwarna coklat keemasan. Kemudian angkat dan tiriskan.
6. Ikan patin goreng siap untuk disajikan.
Sumber: resepedia.id

