Resep Nasi Goreng Teriyaki Moringa Resep Nasi Goreng Teriyaki Moringa

Foto: cookpad

  • RAA
  • Sabtu, 01 Oktober 2022 - 15:29 WIB

Resep Nasi Goreng Teriyaki Moringa


Nasi goreng merupakan menu sejuta umat dengan berbagai macam varian. Salah satu yang mungkin belum anda ketahui adalah nasi goreng teriyaki daun kelor. Berikut resepnya:

Bahan-bahan
2 batang daun kelor
1 buah bawang bombay merah
2 siung bawang putih
500 gram nasi
2 butir telur ayam kocok lepas
2 sdm saus teriyaki
1 sdt kecap asin
1 sdt garam

Bahan pelengkap
1 buah wortel
1 lembar keju slice
2 buah tomat cheri
1 batang daun parsley
1 lembar nori
Ayam goreng suwir

Cara Membuat:
1. Bawang merah bombay dan bawang putih dicincang.
Daun kelor setelah dicuci, diletakan dalam wadah.

2. Tumis bawang bawangan hingga harum. Setelah itu masukan nasi, saus teriyaki, garam dan kecap asin. Aduk sampai rata. Masukan daun kelor.

3. Aduk nasi goreng hingga rata, tes rasa. Sisihkan. Telor ayam didadar kemudian dilipat setengah lingkaran.

4.Nasi goreng dicetak menggunakan cetakan bento bentung beruang. Tekan tekan nasinya supaya padat, kemudian letakan di atas piring, dan buka cetakannya.

5. Setelah itu, letakan telur di bawah kepala beruang., sebagai selimutnya.
Bagian telinga diberi irisan setengah lingkaran telur dadar.
Bagian hidung diberi irisan keju slice.

6. Wortel dikupas, dibentuk bunga, kemudian dibleaching pakai air panas. Bagian telur dadar yang dijadikan selimut, diberi hiasan bentuk love dari keju slice, kemudian diberi irisan wortel dan potongan nori. Kanan kiri kepala beruang diberi tomat cheri dan daun parsley.
 

7.Tambahkan ayam goreng suwir di atas kepala beruang. Nasi goreng teriyaki moringa ala bento, sudah siap dijadikan menu sarapan anak.

 


Tokopedia Timurasa

Shoppee Timurasa

Blibli Timurasa

Lazada Timurasa