Foto: masakapaharini
Sarapan Dulu, Ini Dia Nasi Goreng Pete Lezat
Nasi goreng merupakan salah satu hidangan yang paling populer di Indonesia. Hidangan ini bahkan dianggap sebagai salah satu hidangan nasional khas Indonesia. Nasi goreng memiliki banyak variasi, salah satunya nasi goreng pete.
Berikut ini resepnya :
Bahan
2 piring nasi putih
2 butir telur ayam, dikocok lepas
2 papan pete
1/2 sendok teh penyedap rasa
1/4 sendok teh lada bubuk
Garam secukupnya
2 sendok makan kecap manis
Minyak goreng secukupnya untuk menumis
Bahan Bumbu Halus
5 buah cabai merah
8 buah cabai rawit merah, pedasnya sesuai selera
5 buah bawang merah
3 siung bawang putih
Bahan Pelengkap
Irisan mentimun secukupnya
Irisan buah tomat secukupnya
Kerupuk secukupnya
Cara Membuat:
1. Kupas pete dan buang kulit arinya. Cuci bersih dan goreng pete sebentar sampai setengah matang. Angkat dan tiriskan. Pete boleh utuhan atau dipotong menjadi 2 bagian sesuai selera.
2. Panaskan minyak goreng sedikit saja dalam wajan dengan api sedang.
3. Tuang telur kocok ke dalam wajan dan masak orak-arik sampai matang. Sisihkan telur di pinggir wajan.
4. Tuang bumbu halus dan tumis sampai harum baru aduk rata dengan telur.
5. Masukkan pete goreng dan aduk rata.
6. Baru masukkan nasi putih dan aduk-aduk agar tercampur dengan bumbu.
7. Tambahkan kecap manis dan bumbui dengan penyedap rasa, lada bubuk, dan garam. Aduk dan masak sampai matang dan bumbu meresap.
8. Masak nasi goreng dengan api sedang agar tidak gosong dan jangan lupa koreksi rasanya.
9. Setelah nasi matang, siapkan piring saji dan tuang nasi goreng pete ke dalam piring.
10. Nasi goreng pete siap disajikan selagi hangat.
Sumber: resepedia.id

