Resep Sayap Ayam Goreng Ala Korea Resep Sayap Ayam Goreng Ala Korea

Foto: detik

  • RAA
  • Sabtu, 27 Agustus 2022 - 10:57 WIB

Resep Sayap Ayam Goreng Ala Korea


Sayap ayam goreng merupakan salah satu hidangan favorit banyak orang. Tidak hanya di Indonesia, di seluruh dunia pun sayap ayam goreng menjadi favorit dan begitu populer salah satunya di Korea.

Hidangan ini bisa dijadikan cemilan ataupun sebagai hidangan utama makan malam Anda. 

Berikut ini resepnya : 

Bahan-Bahan

10 buah sayap ayam, potong menjadi 2 bagian

Minyak goreng secukupnya

Biji wijen yang telah disangrai secukupnya untuk taburan

Bahan Marinasi Sayap
3 cm jahe dihaluskan

3 siung bawang putih dihaluskan

1/4 sendok teh garam

1/2 sendok teh lada bubuk

Bahan Tepung Pelapis
1 butir telur ayam dikocok lepas

125 gram tepung terigu serbaguna

125 gram tepung maizena

1 sendok teh garam

1/4 sendok teh lada bubu

1/2 sendok teh penyedap rasa ayam

Bahan Saus

2 sendok makan margarin untuk menumis

3 siung bawang putih, dicincang halus

2 cm jahe, cincang halus

3 sendok makan gochujang

3 sendok makan saus tomat atau sambal

1 sendok teh cuka beras

1 sendok teh cabai bubuk, pedasnya sesuai selera

1/2 sendok teh garam

1 sendok teh gula pasir

3 sendok makan madu

100 ml air

Cara Membuat

1. Siapkan semua bahan yang dibutuhkan untuk memasak sayap ayam goreng ala korea.

2. Potong-potong sayap menjadi 2 bagian atau sesuai selera lalu cuci bersih dengan air mengalir.

3. Tambahkan bumbu marinasi sayapnya yaitu jahe dan bawang putih halus, garam, serta lada bubuk.

4. Aduk rata dan marinasi sayap ayam selama 30 menit agar bumbunya meresap.

5. Setelah 30 menit, tambahkan bahan pelapisnya yaitu 1 butir telur, tepung terigu, tepung maizena, garam, lada bubuk, dan penyedap rasa.

6. Aduk rata dengan tangan hingga semua bumbu tercampur dengan sayap ayam. jika tekstur bumbu terlalu kering, bisa tambahkan sedikit air saja agar bumbu pelapis kental dan menempel pada sayap ayam.

7. Setelah itu, panaskan banyak minyak dalam wajan untuk menggoreng.

8. Goreng sayap ayam satu persatu dengan api sedang sampai matang, kering berwarna kuning keemasan. angkat dan tiriskan. sisihkan ayam goreng.

9. Untuk sausnya, lelehkan margarin dalam wajan untuk menumis.

10. Tumis bawang putih dan jahe cincang sampai harum.

11. Tambahkan gochujang, saus tomat, cuka beras, cabai bubuk, garam, gula pasir, dan madu. aduk rata.

12. Tuang 100 ml air dan masak hingga mendidih dan tekstur sausnya mengental. jangan lupa koreksi rasanya.

13. Jika rasanya sudah pas, kecilkan api dan masukkan sayap ayam goreng. aduk rata hingga semua sayap ayam terlapisi bumbu.

14. Setelah jadi, tuang sayap ayam ke dalam piring saji dan beri taburan biji wijen secukupnya.

15. Sayap ayam goreng ala korea siap disajikan selagi hangat.


Sumber: resepedia.id


Tokopedia Timurasa

Shoppee Timurasa

Blibli Timurasa

Lazada Timurasa