Foto: selerasa
Resep Kukis Mini Kacang Mete
Kacang mete merupakan salah satu komoditas Indonesia yang dapat diolah menjadi berbagai macam makanan . Kue kering merupakan salah satunya.
Bahan-bahan
227 gr butter
80 gr gula halus
80 gr gula palm
2 telur
250 gr tepung terigu
50 gr susu bubuk
5 gr baking soda
5 gr baking powder
150 gr oatmeal blender
250 gr chochochip
150 gr kacang mete paggang tumbuk kasar
Cara Membuat:
1. Mixer butter,gula palm dan gula halus hingga pucat.
2. Lalu masukkan telur mikser hingga tercampur rata.
3. Tuang chochip kemudian mixer asal rata,masukkan semua bahan kering lalu mixer asal rata.
4. Timbang adonan 10 gr lalu pipihkan dan letakkan diloyang
5. Panggang hingga matang

