Resep Cookies Kacang Mete Cappuccino Resep Cookies Kacang Mete Cappuccino

Foto: kompas

  • RAA
  • Sabtu, 05 Maret 2022 - 12:35 WIB

Resep Cookies Kacang Mete Cappuccino


Akhir pekan kembali tiba. Di tengah pandemi yang masih berlangsung, sebaiknya memang anda berusaha untuk tidak berpergian kecuali dalam keadaan mendesak. Salah satu kegiatan yang dapat anda coba adalah mencoba resep masakan berikut ini.
Bahan-bahan
1 saset cappucino
100 gr terigu pro rendah
80 gr gula halus
100 gr butter wisjman
1 kuning telur
2 sdm susu bubuk dancow
2 sdm tepung maizena
15 gr coklat bubuk
1/2 sdt baking powder
50 gr chocochips
100 gr kacang mete cincang kasar

Cara Membuat:
1. Mix butter dan gula halus sampe tercampur rata (30 detik). Lalu masukkan kuning telur dan mix lagi sampe tercampur rata.
2. Lanjut masukkan terigu, maizena, baking powder, coklat bubuk, susu bubuk, cappucino.
3. Masukkan juga chocochips dan kacang mete cincang. Mix sebentar sampai semua tercampur rata. Ambil sendok takar, bulatkan dan gepengkan adonan sedikit.
4. Panggang di suhu 160 derajat api atas bawah selama 45 menit.

Kacang Mete Timurasa

Kacang Mete Timurasa Indonesia di Tokopedia

Kacang Mete Timurasa Indonesia di Shopee

Kacang Mete Timurasa Indonesia Di Lazada

Kacang Mete Timurasa Indonesia di blibli.com