Asa di Nusa Kenari
Kacangkenari adalah salah satu harta kuliner Indonesia yang sudah terkenal sejak jaman perdagangan nusantara. Masyarakat di Kepulauan Maluku dan Nusa Tenggara Timur mendapatkan keberkahan yang melimpah dari kacang ini. Oleh karenaitu, Timurasa berkomitmen untuk memelihara kejayaan itu dengan bermitra dengan petani atau perambah kacangkenari di Jazirah Maluku dan Nusa Tenggara Timur.
Kacang kenari merupakan tanaman hutan dengan ukuran pohon yang besar. Rata-rata usia pohon kenari bisa sampai ratusan tahun. Kacang kenari di dapatkan dengan memanjat pohonya atau dipungut di bawah pohon. Menariknya, hutan kenari menjadi area bermain sepulang sekolah. anak-anak serambi mereka membantu orang tua memungut kacang kenari. Kami merasakan pengalaman yang membahagiakan ketika ikut memungut kacang kenari. Nyanyian dan gelak tawa bersama perambah kenari membuat kami bahagia dan menjadi penyemangat untuk mengenalkan kenari lebih luas lagi. .