Menikmati Khasnya Kopi Sanger dari Tanah Rencong Menikmati Khasnya Kopi Sanger dari Tanah Rencong

Foto: detik

  • RAA
  • Rabu, 09 Juli 2025 - 11:07 WIB

Menikmati Khasnya Kopi Sanger dari Tanah Rencong


Aceh telah lama dikenal sebagai salah satu wilayah penghasil kopi terbaik di Indonesia. Tak mengherankan jika di daerah ini berkembang berbagai cara unik dalam menyajikan kopi, termasuk salah satunya yang cukup terkenal, yaitu kopi sanger.

Minuman ini menjadi salah satu ikon kopi khas Banda Aceh yang wajib dicoba saat berkunjung ke sana.

Asal-Usul Nama Kopi Sanger
Dilansir dari Tempo, Nama "sanger" berasal dari ungkapan dalam bahasa Aceh, yakni "same-same ngerti", yang berarti saling memahami.

Konsep ini muncul dari kebiasaan para penjual kopi di warung-warung kecil yang ingin tetap melayani para mahasiswa yang memiliki anggaran terbatas. 

Maka diciptakanlah kopi susu versi hemat namun tetap nikmat. Harga segelas kopi sanger pun tergolong ramah di kantong, hanya sekitar delapan ribu rupiah.

Di sisi lain, ada pula yang mengatakan bahwa sebutan "sanger" diambil dari kata "sanggeng", yang artinya bodoh. Istilah ini muncul karena porsi susu dalam kopi sanger jauh lebih sedikit dibandingkan kopi susu pada umumnya.

 

Cara Meracik Kopi Sanger
Secara umum, kopi sanger merupakan perpaduan antara kopi dan susu, namun memiliki takaran yang khas. Perbandingannya adalah tiga bagian kopi berbanding satu bagian susu kental manis. Proses pembuatannya dimulai dengan menyeduh kopi menggunakan air panas. Setelah itu, ditambahkan sedikit susu kental manis.

Campuran kopi dan susu tersebut kemudian dipindah-pindahkan antara dua gelas dari ketinggian tertentu, mirip dengan cara membuat teh tarik. 

Teknik ini menghasilkan buih lembut di bagian atas minuman serta menciptakan rasa yang menyatu sempurna.

Kopi sanger biasanya disajikan dalam gelas bening, sehingga penikmat bisa melihat keindahan lapisan-lapisan antara kopi, susu, dan buih di permukaannya.

Cita rasanya yang khas berpadu dengan tampilan yang menggoda menjadikan kopi ini semakin menarik.

Kini, kopi sanger telah dikenal luas di berbagai daerah di Indonesia. Bagi masyarakat Aceh sendiri, minuman ini lebih dari sekadar sajian kopi. Minuman ini telah menjadi simbol budaya dan bagian dari kehidupan sehari-hari masyarakat di Serambi Mekkah.