Manfaat Kacang Kenari bagi Ibu Hamil dan Janin
Selama masa kehamilan, ibu membutuhkan asupan gizi yang mencukupi untuk menunjang kesehatan diri sendiri maupun tumbuh kembang janin.
Salah satu pilihan makanan yang dapat memberikan manfaat tersebut adalah kacang-kacangan, termasuk kacang kenari.
Kacang kenari aman dikonsumsi oleh ibu hamil karena mengandung berbagai nutrisi penting.
Melansir Kumparan, di dalamnya terdapat asam lemak omega-3 yang memiliki peran penting dalam menjaga kesehatan saraf dan mendukung fungsi otak.
Selain itu, kacang kenari juga mengandung protein, vitamin, mineral, serta antioksidan yang bermanfaat selama kehamilan.
Berdasarkan data dari Departemen Pertanian Amerika Serikat (USDA), setiap 7,8 gram atau satu sendok makan kacang kenari kering mengandung sekitar 0,356 gram air, 1,88 gram protein, 0,747 gram karbohidrat, 0,53 gram serat, dan 4,63 gram lemak.
USDA pun menganjurkan ibu hamil dan menyusui untuk mengonsumsi makanan bergizi seimbang, seperti buah, sayur, susu, serta kacang-kacangan yang kaya manfaat.
Berikut ini beberapa manfaat kacang kenari bagi ibu hamil dan janin menurut sumber Parenting First Cry dan Mom Junction :
Mengandung Omega 3
Kandungan omega-3 dalam kacang kenari sangat baik untuk perkembangan otak dan penglihatan janin. Asam lemak ini juga mendukung kinerja sel otak ibu selama kehamilan.
Kacang kenari juga bermanfaat bagi kesehatan jantung karena mengandung arginin dan asam amino yang membantu memperlebar pembuluh darah serta melancarkan sirkulasi darah. Ini dapat menurunkan risiko tekanan darah tinggi dan menyeimbangkan kadar kolesterol.
Mengandung Antioksidan
Selain itu, kenari mengandung antioksidan seperti juglone, tannin, vitamin E, serta mineral tembaga yang dapat melindungi ibu dan janin dari efek buruk radikal bebas. Konsumsi kacang ini juga dapat memperkuat sistem kekebalan tubuh dan mengurangi resiko infeksi.
Sumber Asam Folat
Kacang kenari juga merupakan sumber asam folat yang sangat baik, yang diperlukan untuk pembentukan otak dan sistem saraf bayi. Folat berperan penting dalam mencegah cacat lahir, seperti kelainan pada tabung saraf dan gangguan perkembangan bawaan lainnya.
Dengan berbagai kandungan tersebut, kacang kenari bisa menjadi cemilan sehat dan bergizi untuk mendukung kehamilan yang sehat. Perlu diingat konsumsi sebaiknya tetap dalam batas wajar dan dikonsultasikan terlebih dahulu dengan tenaga kesehatan.
