Foto : kompas
WAJIB DICOBA! Makanan-Makanan Madura Yang Membuat Anda Ketagihan
Madura, pulau yang dekat sekali dengan kota Surabaya ini ternyata memiliki ragam kuliner lezat yang khas dan mungkin belum pernah Anda coba.
Berikut ini beberapa diantaranya :
Lorjuk

Foto : kulinerasyik
Jika Anda tidak bisa menjauh dari makanan laut, cobalah Lorjuk. Semacam kerang kupas yang ditumis dengan beberapa bahan seperti jamur, cabai merah, bawang putih dan bawang merah.
Sangat menggoda jika ditambahkan saus tiram, minyak wijen, dan kecap manis. Nasi putih sangat pas jika dipasangkan dengan hidangan ini.
Bebek Songkem

Foto : dapurkobe
Alih-alih digoreng, Bebek Songkem melibatkan proses pengukusan. Hidangan bebek yang memiliki kadar kolesterol rendah ini memiliki rasa pedas namun empuk.
Ayam utuh direndam dengan beberapa bumbu aromatik termasuk cabai, kunyit, bawang merah, bawang putih, dan jeruk nipis, kemudian dibungkus dengan daun pisang dan dikukus dengan api kecil selama kurang lebih tiga jam.
Nasi Jagung Madura

Foto : kompas
Nasi Jagung Madura pada dasarnya adalah campuran nasi dan jagung. Makanan pokok ini biasa disantap di seluruh wilayah Madura.
Untuk menambah cita rasa, beberapa pendamping seperti ikan asin goreng, tempe goreng, lombok hijau, dan kuah lodeh ditambahkan. Meski terlihat sederhana, hidangan ini sangat memanjakan lidah Anda.
