Foto : pixabay
Inilah Dia Tradisi Imlek Yang (Mungkin) Belum Anda Ketahui
Imlek atau Tahun Baru Cina telah tiba. Hari yang dirayakan oleh orang-orang keturunan Tionghoa diseluruh dunia, tidak terkecuali Indonesia. Ada berbagai tradisi unik yang dilakukan ketika menyambut hari raya ini.
1. Tutup Rumah Diatas Jam 00.00 Pada Malam Imlek
Salah satu tradisi yang dilakukan adalah sembahyang leluhur pada malam pergantian Tahun Baru China. Oleh karena itu masyarakat Tionghoa baru akan menutup rumah atau pintu gerbang diatas jam 12 malam.
2. Menyapu Rumah Dari Luar Ke Dalam
Satu hari sebelum Imlek, masyarakat Tionghoa akan membersihkan rumah. Uniknya mereka akan menyapu dari luar kedalam rumah, setelah itu, debunya juga tidak boleh langsung dibuang. Maknanya adalah agar tidak membuang rezeki yang mau masuk kedalam rumah. Debu tersebut akan dibuang 1 atau 2 hari setelah Imlek.
3. Menyediakan Lauk Ikan, Ayam, Babi, dan Kue Lapis
Ada tiga lauk yang wajib tersedia ketika Imlek. Yaitu ikan, daging babi, dan daging ayam. Ikan memiliki makna sebagai sumber keberkahan dan daging babi dan ayam berarti lambang kesuburan. Kue lapis yang berlapis-lapis melambangkan rezeki yang berlapis-lapis.
4. Kenakan Baju Baru
Mengenakan pakaian baru ketika Imlek merupakan keharusan. Tidak hanya pakaian yang terlihat, pakaian dalampun wajib baru. Maknanya adalah mengganti hal-hal buruk yang terjadi ditahun lalu.
5. Jangan Berbicara Negatif
Selama perayaan Imlek dilarang untuk berkata-kata atau bertindak negatif. Apabila tidak sengaja terucap, maka wajib untuk meminta maaf. Hal ini merupakan tradisi yang juga dijaga sehari-hari
