Foto: pixabay
Menu Paling Murah Di Kedai Kopi? Berikut Kisahnya
Kopi Americano merupakan kopi yang dibuat dengan mencampurkan espresso dan air panas. Nama Americano berasal dari bahasa Italia yang berarti "Amerika." Sejarah asal nama ini terkait dengan masa Perang Dunia II, di mana tentara Amerika yang berada di Italia merasa kangen dengan cara mereka biasa menikmati secangkir kopi.
Pada saat itu, orang Italia hanya memiliki dua opsi kopi, yaitu espresso dan cappuccino. Namun, keduanya terlalu kuat dan pahit bagi tentara Amerika yang lebih suka kopi yang lebih ringan.
Untuk mendukung tentara Amerika yang haus kopi, kedai kopi di Italia mulai menyajikan espresso dengan segelas air panas untuk mengencerkannya. Akhirnya, mereka mulai mencampur espresso dengan air untuk para prajurit Amerika dan menyebutnya sebagai Americano. Minuman ini kemudian menyebar ke seluruh dunia dan menjadi salah satu menu standar di kedai kopi modern.
Americano sangat nikmat dinikmati tanpa gula ditemani makanan manis yang menjadi penyeimbang rasa pahit dari kopi. Saat ini anda dapat membuat Americano dengan mudah dengan mesin kopi ekspres yang tersedia di pasaran.
Kini telah hadir kopi khas Indonesia dari Timurasa, tersedia dalam berbagai varian kopi seperti arabika, robusta, dan house blend Timurasa Indonesia. Klik timurasa.com atau login ke Instagram @timurasaindonesia
