Foto : kompas.com
Inilah Makna Tersembunyi Dalam Makanan-Makanan Lezat Ini
Indonesia merupakan negara yang penuh dengan adat istiadat dan tradisi dalam berbagai bidang. Salah satunya adalah makanannya. Berikut beberapa makanan-makanan lezat yang ternyata memiliki makna yang dalam.
Tumpeng

Foto : https://blog.airyrooms.com/
Anda mungkin sudah sering menyantap nasi tumpeng, namun tahukah anda bahwa makanan yang berbentuk gunung ini ternyata memiliki simbol yang bermakna memuliakan gunung yang merupakan tempat bersemayam arwah leluhur. Tidak hanya tumpengnya, ayam yang menjadi lauk pendamping nasi tumpeng juga bermakna penyembahan kepada Tuhan dengan khusyuk. Ikan teri bermakna kebersamaan, telur rebus bermakna persamaan derajat antar manusia.
Ketupat

Foto : thejakartapost.com
Makanan khas Indonesia ini hampir selalu dapat ditemukan di Hari Raya Idul Fitri. Ketupat ternyata pertama kali diperkenalkan oleh Sunan Kalijaga untuk merayakan Idul Fitri. Ketupat merupakan singkatan dari 'ngaku tepat' atau dapat diartikan menjadi mengakui kesalahan.
Lemper

Foto : kompas.com
Cemilan yang biasanya anda temukan dalam nasi kotak. Lemper merupakan singkatan dari bahasa Jawa " Yen dilem atimu ojo memper" (Ketika dipuji maka hatimu jangan sombong atau membanggakan diri).
Kue Apem

Foto : kompas.com
Kue apem berasal dari bahasa Arab "Afwun" yang berarti maaf. Dahulu kue ini sering diberikan ke tetangga atau saudara sebagai simbol permintaan maaf. Kue apem mempunyai rasa yang manis.
