Ketinggalan Fun Picnic? Berikut Kisahnya
Acara Fun Picnic, sebuah kolaborasi antara Tuku-Tuku Natural dan Timurasa Indonesia berlangsung seru, menyenangkan, serta sangat informatif. Berbagai macam produk-produk berkualitas dari Timurasa Indonesia dibicarakan oleh para host yang terdiri dari @mom_carol_christelle bersama @mavalestari @lim_elly dan @sumiorasen.
Beberapa produk yang tidak luput dari pembicaraan antara lain:
Raw Cocoa
Produk coklat bubuk khas Timurasa ini sangat cocok untuk dijadikan campuran minuman atau dibuat kue. Rasa coklat dari raw cocoa legit dan ringan. Bubuk coklat ini sangat cocok direkomendasikan untuk penyuka coklat kasual sampai penggemar berat coklat.
NIH Kacang Kenari
Produk terbaru dari Timurasa indonesia ini menggunakan bahan dasar kacang kenari, produk ikonik dari Timurasa.
NIH Kacang Kenari tersedia dalam beberapa varian rasa:
1. Kue Kering Kenari Dark Choco (Cookies Dark Choco)
Anda penyuka cokelat? Inilah rasa yang paling tepat untuk anda. Dengan sensasi pahit namun gurih khas cokelat hitam yang sangat nikmat.
2. Kue Kering Kenari Red Velvet (Cookies Red Velvet)
Red velvet menjadi salah satu rasa favorit hampir semua orang saat ini. Varian manis dari kue kering kenari ini dapat anda jadikan teman minum kopi di sore hari.
3. Kacang Kenari Karamel (Caramel Coating Nuts)
Kacang kenari dengan karamel? Sebuah kombinasi yang pas. Rasa gurih kacang kenari berpadu dengan manisnya karamel akan menggoyang lidah anda.
4. Kacang Kenari Coklat (Chocolate Coating Nuts)
Siapa tidak suka coklat? Kacang kenari berbalut cokelat dari Timurasa ini akan memberikan anda pengalaman makan yang menyenangkan dan menenangkan.
5. Kacang Kenari Andaliman (Andaliman Coating Nuts)
Mericanya orang Batak, demikian andaliman sering disebut. Bahan satu ini memang cocok dipadukan dengan berbagai macam makanan termasuk kacang kenari andaliman ini.
6. Kacang Kenari Wasabi (Wasabi Coating Nuts)
Berbalut wasabi, rasakan sensasi fusi antara Daerah Timur Indonesia dengan Jepang. Pedas, gurih, dan nikmat menjadi kata-kata yang pantas disematkan untuk produk satu ini.

Nonton bola akan lebih menarik dengan cemilan terbaru dari Timurasa, tersedia dalam berbagai varian asin dan manis yang membuat pengalaman nonton Piala Dunia 2022 semakin lengkap. Produk-produk Timurasa Indonesia, tersedia di Food Hall Plaza Senayan & Senayan City dan Alun-Alun Indonesia Grand Indonesia . Tersedia pula di marketplace kesayangan anda.
Klik link berikut:
