Foto: pixabay
Meskipun Amerika Serikat Kalah, Anda Masih Tetap Dapat Sarapan Ala Amerika
Sarapan adalah waktu makan terpenting dalam sehari. Amerika merupakan salah satu negara dengan variasi makanan sarapan yang unik dan juga lezat. Anda ingin mencoba sarapan ala Amerika? Berikut daftarnya:
1. Donat
Mungkin tidak lazim bagi anda untuk memakan donat di pagi hari, namun donat cocok anda nikmati bersama kopi pagi hari sebelum anda memulai aktifitas.
2. Kentang Goreng
Ada cukup banyak variasi makanan ini, mulai yang berbentuk kentang tumis sampai yang berbentuk kentang ala restoran cepat saji. Karbohidrat yang dikandung kentang juga baik untuk memberikan energi untuk anda melalui aktifitas yang padat.
3. Oatmeal
Banyak variasi yang menyenangkan untuk dicoba. Anda bisa mencampurnya dengan susu, buah, atau memakannya dengan murni tanpa tambahan apa-apa
4. Buah Segar
Sehat dan mengenyangkan, buah-buahan dapat menjadi pilihan utama anda untuk sarapan. Pilihlah buah seperti strawberry, pisang, atau buah-buahan lain yang dapat memberikan anda energi yang cukup
5. Sereal
Ada banyak pilihan untuk sereal di pasaran, anda dapat memilih yang mana saja yang cocok dengan lidah anda.
6. Pancake
Manis atau gurih, tanpa topping atau menggunakan gula halus. Panekuk merupakan makanan yang sangat cocok untuk menemani sarapan anda. Anda dapat mencoba berbagai varian resep yang banyak beredar di pasaran.
7. Roti Bakar
Roti bakar tentunya tidak terlalu asing bagi masyarakat Indonesia. Bahkan terdapat roti bakar dengan ciri khas lokal seperti roti bakar Bandung. Tambahkan isian mentega atau selai cokelat apabila anda menyukai rasa manis. Namun anda juga dapat mengoleskan mayones dan menambahkan daging.

Nonton bola akan lebih menarik dengan cemilan terbaru dari Timurasa, tersedia dalam berbagai varian asin dan manis yang membuat pengalaman nonton Piala Dunia 2022 semakin lengkap. Produk-produk Timurasa Indonesia, tersedia di Food Hall Plaza Senayan & Senayan City dan Alun-Alun Indonesia Grand Indonesia . Tersedia pula di marketplace kesayangan anda.
Klik link berikut:
