Catat Tanggalnya, Timurasa Indonesia Hadir Di Jalur Nusantara Market Catat Tanggalnya, Timurasa Indonesia Hadir Di Jalur Nusantara Market

  • RAA
  • Jumat, 10 Juni 2022 - 16:21 WIB

Catat Tanggalnya, Timurasa Indonesia Hadir Di Jalur Nusantara Market


Siapa yang tidak tahu Sarinah? Generasi 90-an mungkin menganggap Sarinah sebagai salah satu ikon Jalan Thamrin. Restoran cepat saji kelas dunia yang hadir lengkap dengan patung besar menjadi sebuah memori yang tidak terlupakan hingga saat ini.

Sejak berdiri, Sarinah sudah dikenal sebagai perusahaan negara dengan fokus produk lokal berkualitas. Saat dipugar dan dibuka kembali pada tahun 2022 ini, Sarinah kembali memperkuat brand imagenya sebagai BUMN yang berfokus pada produk-produk lokal berkualitas dan dapat diekspor ke manca negara.

Salah satu yang acara menarik yang dapat disimak adalah Pasar Keliling. Pertama kali didirikan di Bali pada tahun 2018 dalam rangka menggalang dana untuk gempa di Lombok. Animo publik yang tinggi membuat kegiatan ini terus dilanjutkan. Pasar Keliling terus melanjutkan untuk menjadi fasilitator UMKM dan UKM di seluruh Indonesia kepada seluruh masyarakat Indonesia dalam bentuk bazaar.

Pada 23-26 Juni 2022, Pasar Keliling kembali hadir dan mengundang para UMKM & UKM dari seluruh daerah di Indonesia untuk menunjukkan produk unggulan masing-masing, tentunya setelah melalui kurasi yang ketat.

Pasar rakyat zaman dahulu menjadi konsep yang diusung kali ini. Pengunjung akan serasa dibawa ke era zaman kejayaan Mataram dengan unsur dekorasi seperti rotan, bambu, kain-kain tradisional dan tumbuhan-tumbuhan hijau yang lebat sehingga pengunjung seakan-akan berada di dalam sebuah hutan yang tersembunyi.

Sebagai salah satu partisipan, Timurasa Indonesia ingin mengajak para pecinta produk lokal Indonesia untuk datang berkunjung dan turut mendukung UMKM dan UKM Indonesia. Sampai jumpa disana.

 


 

Tokopedia Timurasa

Shoppee Timurasa

Blibli Timurasa

Lazada Timurasa