Inilah Dia Menu-Menu Sarapan Dengan Nuansa Lebaran Inilah Dia Menu-Menu Sarapan Dengan Nuansa Lebaran

Foto : beberuk

  • RAA
  • Kamis, 05 Mei 2022 - 11:14 WIB

Inilah Dia Menu-Menu Sarapan Dengan Nuansa Lebaran


Idul Fitri 2022 telah tiba. Lebaran tahun ini terasa istimewa dikarenakan menjadi tahun pertama kita kembali dapat mudik ke kampung halaman sejak pandemi melanda. Selain itu, cuti bersama yang cukup panjang juga semakin menambah keistimewaan tahun ini. Dengan cukup panjangnya waktu liburan ini. Agar waktu anda tidak terbuang begitu saja untuk sekedar rebahan seharian, sebaiknya anda mencoba konsisten untuk bangun pagi dan menjalankan aktivitas seperti berolahraga. Selain itu anda juga dapat mencari menu sarapan khas kampung halaman anda. Berikut ide santapan sarapan yang masih bernuansa Idul Fitri:

1. Ketupat Sayur

Foto: detik

Ketupat merupakan salah satu makanan khas Lebaran yang tersedia di hampir setiap rumah. Ketupat dipadukan dengan sayuran dan kuah santan yang gurih merupakan makanan yang nikmat dan tentunya mengenyangkan.

2. Soto Betawi

Foto: 

Makanan bersantan ini terbuat dari daging sapi, kentang, potongan tomat, serta tambahan sambal dan kerupuk. Soto betawi dapat anda nikmati dengan atau tanpa nasi. Tambahkan perasan jeruk limo untuk meningkatkan cita rasanya.

3. Nasi Rendang
Foto: suara
Sepertinya terdengar sangat 'berat' apabila anda menyantap nasi dan rendang ketika pagi hari. Namun mungkin anda masih memiliki banyak sisa masakan Idul Fitri beberapa hari sebelumnya. Nasi rendang memang terasa akan padat di perut anda, terutama di pagi hari, namun, anda akan 'kenyang' lebih lama.

4. Empal Gentong
Foto: kompas

Empal gentong merupakan hidangan sejenis sup dengan kuah kuning, potongan daging sapi, serta lontong dan sambal. Hidangan ini sangat lezat dan banyak disajikan pada hari Raya Idul Fitri.
 

Tokopedia Timurasa

Shoppee Timurasa

Blibli Timurasa

Lazada Timurasa