Foto: millenials
Baca Ini Sebelum Anda Mengikuti Acara Bukber
Berbuka puasa bersama merupakan salah satu tradisi yang ada ketika bulan Ramadhan di Indonesia. Biasanya buka puasa bersama bersifat tematik sesuai dengan latar belakang peserta. Mulai dari teman SD, teman kuliah, teman kerja, dan keluarga tentunya. Berikut beberapa tips sebelum anda berbuka puasa bersama:
1. Jadikan Ajang Silaturahmi
Foto: detik
Buka bersama merupakan ajang silaturahmi. Jangan jadikan buka puasa bersama sebagai ajang memamerkan keberhasilan anda. Selain itu, buka bersama juga dapat anda manfaatkan untuk menambah relasi dan memperluas jaringan.
2. Buat Rencana Minimal Satu Minggu Sebelumnya
Foto: millenials
Dengan mulai dilonggarkannya pengetatan oleh pemerintah, tentunya tidak hanya anda saja yang ingin berbuka puasa bersama. Pastikan anda sudah membooking sejak minimal satu minggu sebelumnya agar anda tidak kehabisan tempat. Apalagi bila anda mengajak banyak orang.
3. Pilih Lokasi Yang Strategis
Foto: detik
Pilihlah lokasi yang mudah dijangkau oleh seluruh peserta. Hal ini juga memudahkan peserta acara bukber untuk tiba di tempat tujuan dengan berbagai kendaraan.
4. Tidak Perlu Mahal
Foto: pixabay
Berbuka puasa bersama merupakan ajang silaturahmi. Anda tidak perlu harus mengadakannya di restoran yang mahal. Perlu diingat bahwa para peserta bukber datang dari berbagai latar belakang yang berbeda, sehingga mungkin tidak semuanya akan bersedia untuk berbuka di restoran yang mahal.
5. Atur Daftar Tamu
Foto: plaminan
Buatlah daftar kehadiran dan pastikan konfirmasi peserta bukber. Seringkali restoran mengharuskan deposit atau uang muka apabila anda ingin membooking tempat. Oleh karena itu anda sebaiknya mengkonfirmasi kedatangan para peserta bukber tersebut.

