Berbagai Bumbu Rempah Yang Memberikan Cita Rasa Pada Masakan Indonesia Berbagai Bumbu Rempah Yang Memberikan Cita Rasa Pada Masakan Indonesia

Foto : pixabay

  • RAA
  • Rabu, 16 Maret 2022 - 15:06 WIB

Berbagai Bumbu Rempah Yang Memberikan Cita Rasa Pada Masakan Indonesia


Masakan Indonesia yang terkenal mengandung rempah-rempah yang kuat membuatnya memiliki cita rasa yang unik. Tradisi sejak dahulu membuat masakan dengan rempah-rempah sudah ada sejak lama. Hal inilah yang membuat bumbu rempah menjadi bagian penting dari sebagian besar jenis masakan Indonesia.


Berikut ini beberapa diantaranya :


Jahe

Foto: pixabay

Jahe menjadi salah satu bumbu masakan Indonesia yang paling umum ditemukan di beberapa masakan yang bersantan.

Orang Indonesia juga menggunakan jahe pada beberapa masakan gorengan yang akan memberikan sedikit rasa pedas namun mampu menghangatkan tubuh. Anda juga bisa menemukannya pada beberapa jenis hidangan bubur .
Jahe tidak hanya ditemukan di beberapa masakan Indonesia tetapi juga di beberapa jenis minuman Indonesia. Wedang Jahe menjadi minuman paling populer yang menggunakan bahan dasar jahe.


Lengkuas
Foto: kompas

Lengkuas menjadi salah satu bumbu masakan khas Indonesia yang populer yang digunakan di beberapa sayuran, tumis, atau bahkan beberapa masakan yang mengandung santan. 

Lengkuas memiliki rasa yang kuat dengan rasa pahit seperti rempah-rempah lainnya di Indonesia. 


Umumnya orang Indonesia menggunakannya pada beberapa masakan yang mengandung santan untuk menetralisir rasa.  

Kunyit

Foto: pixabay

Kunyit merupakan salah satu rempah-rempah yang paling umum di Indonesia yang cukup populer di sebagian besar wilayah Indonesia. 

Biasanya kunyit digunakan di beberapa hidangan yang mengandung santan atau bahkan nasi. Nasi Kuning menjadi makanan yang populer yang mengandung kunyit di dalamnya.

Tidak hanya baik untuk bumbu masak, kunyit juga digunakan untuk minuman tradisional. Orang Indonesia meraciknya menjadi minuman jamu yang memiliki banyak sekali manfaat bagi kesehatan jika Anda meminumnya secara rutin.