• RAA
  • Rabu, 02 Maret 2022 - 09:25 WIB

Jangan Lupa Untuk Menanam Atau Menyimpan Tanaman-Tanaman Berikut Ini


Kita tidak bisa selalu dalam kondisi sehat dan prima. Sewaktu-waktu kita juga bisa terserang penyakit

Di tengah maraknya peredaran obat kimia, cukup banyak masyarakat yang mencari alternatif pengobatan dengan mengkonsumsi  tanaman obat.

Berikut ini beberapa jenis tanaman yang bisa Anda dijadikan alternatif pengganti obat-obatan kimia.


Cempaka Putih
Foto: liputan6

Salah satu jenis bunga ini aromanya wangi, memiliki tampilan yang bagus, dan bermanfaat untuk kesehatan tubuh kita. Oleh karena itu  banyak orang menggunakan bunga ini dalam upacara tertentu.

Selain untuk upacara, bunga cempaka putih dapat digunakan sebagai obat untuk berbagai macam penyakit seperti sinus, vertigo, batuk, dan juga membuat badan menjadi wangi. 

Andong
Foto: orami

Anda dapat dengan mudah menemukan bunga ini di banyak daerah di Indonesia. Sekolah-sekolah di Indonesia, hampir semuanya memiliki tanaman ini. Anda juga bisa mencarinya di toko bunga.

Bunga ini dapat menyembuhkan sengatan dari hewan berbisa. Anda dapat membawa satu jika Anda memiliki rencana untuk berkemah atau hiking, atau mungkin melakukan aktivitas luar ruangan lainnya.

Tempuyung
Foto: merdeka

Tanaman tempuyung dapat ditemukan di daerah yang gelap. Tanaman ini tidak tahan cahaya matahari.

Anda bisa mencarinya di area gua yang lebih gelap atau di bawah bebatuan di alam bebas. 

Sekarang banyak orang menggunakannya sebagai bahan untuk membuat obat yang bermanfaat untuk obesitas dan penyakit lainnya.