Foto: tribunnews
Makanan-Makanan Papua Yang Wajib Anda Coba
Papua terkenal dengan budaya dan keindahan alamnya yang membuat para wisatawan baik dari dalam negeri dan mancanegara berlomba berkunjung kesana.
Selain dengan keindahan Raja Ampatnya, Papua juga kaya akan kuliner tradisional nya yang tentu saja memiliki cita rasa yang unik dan lezat.
Berikut ini beberapa diantaranya yang patut Anda coba :
Sagu Lempeng
Foto: tribunnews
Mereka yang tinggal di Papua sering membuat makanan tradisional ini untuk dimakan sendiri. Jadi akan cukup sulit untuk menemukannya di jual di toko-toko. Hidangan ini paling enak disantap saat masih panas.
Sagu dibentuk menjadi segi empat kemudian dibakar dengan api. Warna lembaran sagu biasanya merah kecoklatan.
Lembaran atau lempenganb sagu ini sangat keras sehingga cukup sulit untuk menggigitnya. Makanan ini tahan lama karena tidak mengandung air yang dapat menarik mikroba atau jamur.
Udang Selingkuh
Foto: tribunnews
Daging udang ini lembut dan manis, mirip seperti lobster. Cocok disajikan dengan semua jenis saus. Penyebutan nama dari hidangan ini berasal dari capit udang yang berukuran besar pada hidangan ini, sehingga mirip dengan capit kepiting. Itulah sebabnya hidangan ini dianggap sebagai "perselingkuhan" antara udang dengan kepiting.
Saksak
Foto: tasteatlas
Saksak pada dasarnya adalah pangsit sagu. Teksturnya licin dan seperti jelly Bahan-bahan yang digunakan adalah gula pasir, tepung tapioka dan pisang yang dihaluskan.
Bahan-bahan ini dicampur bersama dan dibungkus dengan daun pisang. Kemudian dikukus selama beberapa menit dan disajikan saat sudah matang.
Saksak tidak terlalu manis. Satu-satunya rasa manis akan datang dari pisang karena sagu tidak menawarkan rasa yang mencolok.
