Konsumsi Teh-Teh Herbal Ini Untuk Melindungi Anda Dari Berbagai Penyakit Konsumsi Teh-Teh Herbal Ini Untuk Melindungi Anda Dari Berbagai Penyakit

Foto: orami

  • RAA
  • Rabu, 29 Desember 2021 - 09:00 WIB

Konsumsi Teh-Teh Herbal Ini Untuk Melindungi Anda Dari Berbagai Penyakit


Teh herbal terbuat dari buah-buahan kering, bunga atau rempah-rempah. Selain enak, beberapa jenis teh herbal memiliki manfaat untuk kesehatan. Faktanya, teh herbal telah digunakan sebagai obat alami untuk berbagai penyakit selama ratusan tahun.

Berikut ini beberapa jenis dari teh herbal yang patut Anda coba :

Teh Rose Hip
Foto: doktersehat

Teh rose hip  terbuat dari buah tanaman mawar. Rose hip tinggi vitamin C dan mengandung senyawa tanaman yang bermanfaat. Senyawa tanaman ini mengandung anti-inflamasi.

Beberapa penelitian telah menyatakan manfaat bubuk rose hip untuk mengurangi peradangan pada orang dengan rheumatoid arthritis dan osteoarthritis.

Banyak dari penelitian ini menemukan jika rose hip efektif untuk mengurangi peradangan dan gejala terkait termasuk rasa sakit.


Teh Passionflower
Foto: orami

Daun, batang dan bunga tanaman passionflower digunakan untuk membuat teh passionflower. Teh passionflower secara tradisional digunakan untuk meredakan kecemasan dan meningkatkan kualitas tidur, dan penelitian telah mulai mendukung penggunaan ini.

Contoh satu penelitian menyatakan bahwa konsumsi teh passionflower selama satu minggu secara signifikan meningkatkan skor penilaian kualitas tidur.

Terlebih lagi, dua penelitian pada manusia menemukan bahwa passionflower efektif dalam mengurangi kecemasan. Faktanya, salah satu penelitian ini menemukan bahwa passionflower sama efektifnya dengan obat penghilang kecemasan.


Teh Peppermint
Foto: liputan6

Teh peppermint adalah salah satu teh herbal yang paling populer di dunia. Teh ini bermanfaat untuk kesehatan saluran pencernaan, dan juga memiliki sifat antioksidan, antikanker, antibakteri, dan antivirus.

Untuk Anda yang sedang diet akan menikmati teh ini karena dapat menekan nafsu makan Anda, sehingga membuat Anda makan lebih sedikit.

Jika Anda sulit tidur, aroma teh peppermint yang menenangkan dan rasanya yang juga menenangkan telah terbukti mengurangi tingkat kecemasan dan kelelahan sekitar 20%-25%.