Foto : pixabay
Varian Susu Ini Diklaim Lebih Baik Untuk Kesehatan Anda
Susu adalah makanan/minuman pokok yang populer di banyak negara. Sumber susu dan produk susu diantaranya ada sapi, domba, unta, kambing, dan lainnya. Sumber alternatif yang tidak melibatkan hewan pun sekarang sudah beredar luas seperti kedelai, almond, kelapa dan yang lainnya.
Baru-baru ini, jenis baru susu sapi telah hadir di rak penjualan tempat susu. Produk ini, yang disebut susu A2, telah menarik perhatian konsumen dan ilmuwan.
Pendukung susu A2 mengklaim bahwa susu A2 secara natural lebih mudah dicerna dan diserap daripada jenis susu lainnya.
Susu A2 telah dirancang agar lebih mudah dicerna dan lebih sehat daripada susu sapi lainnya di pasaran.
Susu adalah sumber protein yang baik. Dua protein utama dalam susu adalah kasein dan whey.
Kasein menyumbang sekitar 80 persen protein dalam susu. Ada juga berbagai jenis kasein, salah satunya disebut beta-kasein.
Beta-casein membentuk sekitar 30 persen protein dalam susu sapi. A1 dan A2 adalah dua varian beta-casein.
Secara historis, sapi menghasilkan susu yang hanya mengandung bentuk A2 beta-casein. Saat ini, sebagian besar susu yang tersedia di toko bahan makanan lokal mengandung sebagian besar protein A1.
Sebuah penelitian dilakukan pada orang dewasa dengan yang bertujuan unyuk membandingkan efek dari minum susu biasa yang mengandung protein A1 dan A2 dengan susu yang hanya mengandung protein A2 pada fungsi usus, ketidaknyamanan lambung, dan peradangan.
Para peserta mengkonsumsi 8 ons susu dua kali sehari selama 2 minggu. Hasilnya adalah peserta melaporkan buang air besar yang lebih sering saat mereka minum susu biasa. Gejala-gejala ini tidak terjadi setelah mereka mengonsumsi susu A2.
Dan kabar baiknya adalah produk susu sapi jenis A2 sudah banyak beredar di pasaran dalam kemasan siap minum dengan berbagai macam rasa dari vanilla, chocolate, strawberry, mocca dan lain-lain.
Langsung saja datang ke supermarket atau ke toko susu terdekat di rumah Anda untuk mencoba kenikmatan susu sapi A2 ini.
