Inilah Alternatif Makanan Penutup Yang Baik Untuk Kesehatan Anda Inilah Alternatif Makanan Penutup Yang Baik Untuk Kesehatan Anda

Foto: hellosehat

  • RAA
  • Sabtu, 16 Oktober 2021 - 09:36 WIB

Inilah Alternatif Makanan Penutup Yang Baik Untuk Kesehatan Anda


Cheesecake, puding, kue kering merupakan  beberapa makanan penutup yang lezat. Tetapi jenis dessert ini pada dasarnya kurang baik untuk kesehatan kita karena tingginya kadar gula dan lemak.

Cobalah mengganti dengan alternatif yang lebih sehat sekaligus lezat dan bisa Anda nikmati di setiap gigitannya. Berikut ini beberapa diantaranya :


Yogurt
Foto: hellosehat

Semangkuk es krim sundae, dengan hot chocolate fudge dan topping almond memang sangat menggiurkan dan sebenarnya kurang baik untuk kesehatan Anda.

Anda bisa mengganti es krim sundae dengan semangkuk yogurt tawar. Anda bebas menambahkan topping seperti beri-berian dan kacang. Jika terasa kurang manis, Anda bisa menambahkan sedikit madu murni.


Semangka
Foto: cnn

Buah ini akan menghidrasi dan mendinginkan Anda. Semangka mengandung banyak air, yang dapat membuat Anda merasa kenyang dan dengan demikian mencegah Anda untuk menambah jenis dessert lainnya.


Smoothie Bowl

Foto: resepkoki

Smoothie bowl sedang menjadi tren sehat saat ini, dan patut Anda coba. Anda bisa menggunakan pisang, mangga, buah naga, atau alpukat.

Campurkan buah-buahan kaya nutrisi ini dengan susu almond tanpa pemanis untuk hidangan penutup yang dapat diminum dengan cepat dan rendah kalori.

Anda juga dapat menambahkan sedikit bubuk kakao jika Anda penyuka rasa cokelat. Cobalah Smoothie Yogurt Mangga-Pisang yang menyegarkan sebagai pengganti es krim favorit Anda.