Penasaran Dengan Persamaan Dari Bebek Madura, Mie Aceh, dan Rica-Rica? Ini Dia Jawabannya Penasaran Dengan Persamaan Dari Bebek Madura, Mie Aceh, dan Rica-Rica? Ini Dia Jawabannya

Foto: whattocooktoday

  • RAA
  • Minggu, 10 Oktober 2021 - 17:30 WIB

Penasaran Dengan Persamaan Dari Bebek Madura, Mie Aceh, dan Rica-Rica? Ini Dia Jawabannya


Indonesia tentunya tidak bisa dipisahkan dari berbagai macam kuliner yang lezat dan tiada duanya. Nusantara kita selain terkenal dengan kelezatan masakannya, hidangan dari berbagai daerah di Nusantara ini pun juga terkenal dengan rasa pedas yang sangat menggugah selera. Berikut ini beberapa diantaranya :


1. Bebek Madura
Foto: wsj

Resep bebek khas Madura ini menjadi favorit di seluruh Indonesia. Dengan sambal hitam pekat yang memberikan sensasi pedas yang unik. Warna hitam sambal ini berasal dari proses yang menggabungkan berbagai macam rempah-rempah. Cabai merupakan bagian penting dari bumbu, bersama dengan bawang merah dan lada yang rasanya tajam. Bebek yang renyah dan empuk disajikan dengan nasi hangat dan sambal yang lebih gurih.

2. Mie Aceh

Foto: whattocooktoday

Resep mie kaya bumbu ini berasal dari Aceh, Sumatera. Mie Aceh hadir dalam beberapa varian, mie goreng, mie tumis, dan mie kuah. Seluruh varian mie ini terdiri  dari daging sapi, daging kambing, atau makanan laut, tetapi semua versi memiliki satu kesamaan: rasa pedas yang memikat yang bisa membakar lidah Anda sejak suapan pertama.

3. Rica-rica
Foto: netralnews

Diketahui secara umum bahwa masakan Manado memiliki ciri khas pedas dan gurih. Bagi mereka yang akrab dengan makanan ini, rica-rica bermakna'sangat pedas'. Rica berarti 'cabai' dalam dialek lokal, rasa yang begitu pekat sehingga Anda mengucapkannya dua kali. Resep rica-rica dapat digunakan untuk daging apa saja, paling umum ayam dan ikan. Selain daging dan beberapa bumbu seperti bawang merah dan serai, resepnya menggunakan setidaknya dua jenis cabai yang berbeda.