Foto: Timurasa Indonesia
Kini Hadir Dalam Kemasan Baru, Andaliman Timurasa Indonesia
Ingin masak apa hari ini? hal terpenting dalam memasak adalah resep dan bahan-bahan yang terbaik. Memasak juga dapat membuat anda lebih produktif dan juga merupakan salah satu terapi pelepas stress. Anda dapat mencoba memasak dengan menggunakan andaliman sebagai bumbu. Merica Andaliman Timurasa merupakan salah satu produk dari Timurasa yang terbuat dari 100 persen Andaliman Pepper berkualitas.
Produk kami ini hadir dengan kemasan baru yang mengambil konsep kearifan budaya lokal Indonesia dengan tema Si Gale-Gale, sebuah patung kayu yang digunakan dalam pertunjukan tari dalam prosesi pemakaman masyarakat di Pulau Samosir, Sumatera Utara. Kemasan baru ini hadir untuk memberikan anda pengalaman kuliner dan budaya Indonesia, sesuai dengan cita-cita kami.

Foto / Ilustrasi: Timurasa Indonesia / Rocky
Andaliman berasal dari Sumatera Utara. Tanaman ini tumbuh di Tapanuli dan merupakan bagian dari keluarga Rutacea dan dekat dengan lada Sichuan atau Szechwan (Z. piperitum, Z. simulans, dan Z. schinifolium). Andaliman segar memiliki buah yang kecil, berwarna hijau, dan bulat. Buah andaliman yang dikeringkan memiliki bau aromatik yang dapat digambarkan seperti lemon, rasanya tajam dan menggigit.
Andaliman ini juga memiliki beberapa manfaat kesehatan misalkan sebagai sumber antioksidan alami, menambahkan cita rasa dan aroma pada masakan Anda, dan menghilangkan bau amis.
Dapatkan andaliman dalam kemasan terbaru dari Timurasa Indonesia. Seluruh produk Timurasa merupakan produk asli yang ditanam / dikembangkan langsung di daerah asalnya. Klik timurasa.com atau login ke Instagram @timurasaindonesia
