Inilah Tradisi-Tradisi Unik Masyarakat Indonesia Ketika Menyambut Idul Adha Inilah Tradisi-Tradisi Unik Masyarakat Indonesia Ketika Menyambut Idul Adha

Foto: Banyuwangi Bagus

  • RAA
  • Minggu, 18 Juli 2021 - 19:55 WIB

Inilah Tradisi-Tradisi Unik Masyarakat Indonesia Ketika Menyambut Idul Adha


Hari Raya Idul Adha akan segera tiba. Pemotongan hewan kurban untuk dibagikan kepada orang-orang yang membutuhkan menjadi salah satu hal yang wajib dilakukan. Indonesia sebagai salah satu negara dengan pemeluk agama Islam terbanyak memiliki berbagai tradisi unik di berbagai daerah untuk menyambut hari raya ini. Berikut kisahnya:

Manten Sapi

Foto: Tribun News

Tradisi ini dapat anda lihat di Desa Wates Tani, Kecamatan Granti, Kabupaten Pasuruan. Tradisi ini bertujuan untuk menghormati hewan kurban yang akan disembelih. Sesuai dengan namanya, Manten Sapi dilakukan seperti layaknya acara pernikahan. Sapi-sapi dirias serta diberi kalung bunga tujuh rupa dan dibalut kain putih.

Mepe Kasur

Foto: Banyuwangi Bagus

Tradisi ini dilakukan oleh muslim di Banyuwangi. Warga akan menjemur kasur kemudian dipukul-pukul untuk menghilangkan debu. Prosesi ini dilakukan secara serentak sejak pagi. Tradisi ini dipercaya dapat menolak bala.

Toron

Foto: Detik

Toron berasal dari Madura. Tradisi ini mirip dengan mudik lebaran yang biasa dilakukan. Masyarakat Madura akan melakukan silaturahmi ketika sampai di kampung halaman.

Grebeg Gunungan

Foto: Suara

Grebeg Gunungan sudah berlangsung selama turun temurun. Tradisi yang berasal dari Yogyakarta ini dilakukan dengan membawa tiga buah gunungan berisi berbagai makanan untuk kemudian diarak. Arak-arakan tersebut dimulai dari halaman keraton, melewati alun-alun utara, dan menuju masjid. Usai berdoa bersama, maka warga akan mengambil isi gunungan yang dipercaya dapat membawa berkah